Dalam video kali ini, Andy Saputra akan menjawab semua pertanyaan yang diberikan teman-teman mengenai Selandia Baru. Mulai dari bagaimana cara berangkat, mendapatkan pekerjaan, bahkan sampai tinggal di Selandia Baru.
Terdapat banyak sekali pertanyaan dari teman-teman seputar Selandia Baru yang akan dijawab oleh Andy Saputra. Untuk kalian yang ingin mendapat pekerjaan di Selandia Baru, kalian harus memilih pekerjaan yang resmi nih guys, jangan memilih pekerjaan undertable karena pekerjaan ini tidak resmi sehingga perusahaan manaun tidak akan menghargai kalian dan kalian akan dibayar dibawah minimum. Pekerjaan undertable ini tentu melawan hukum imigrasi Selandia Baru maupun negara lainnya. Tidak ada batasan umur untuk bekerja di Selandia Baru selama kalian memiliki kompetensi di bidang yang kalian akan lamar pekerjaan. Selandia Baru juga merupakan negara multi-culture sehingga tidak akan ada diskriminasi atau batasan bagi siapapun maupun bagi wanita berhijab.
Kalian juga dapat mencari tanpa bantuan agen, hanya dengan mengikuti langkah-langkah yang telah diberikan Andy Saputra di playlist kerja karena menurut Andy Saputra agen-agen di Indonesia belum terpecaya dan banyak terjadi penipuan. Untuk biaya berangkat ke Selandia Baru bisa ditanggung oleh perusahaan yang kalian lamar, hal ini tergantung pada saat kalian melakukan negoisasi dalam wawancara. Jika kalian memiliki kompetensi yang dibutuhkan maka biaya berangkat kalian bisa gratis nih guys.
Cara cek perkembangan visa yang telah kalian buat yaitu dengan telepon imigrasi Selandia Baru atau bisa dengan contact online dengan menyertakan Application Number dan Client Number kalian. Client Number didapatkan saat melamar visa pertama kali dan tidak akan berubah. Untuk kalian yang menanyakan apa bank yang paling terkenal digunakan di Selandia Baru, maka jawabannya yaitu ASB Bank karena memiliki fasilitas yang update serta tempat ATM dalam jumlah banyak. Jika kalian ingin mengirim uang ke Indonesia, kalian bisa menggunakan aplikasi Wise dan jangan lupa menggunakan kode AndyS516 karena kalian akan mendapat gratis biaya transfer untuk transfer pertama kali hingga 9 juta.
Penasaran apa saja pertanyaan teman-teman tentang Selandia Baru? Tonton sampai habis ya!
00:00 Intro
01:09 Pekerjaan undertable melawan hukum imigrasi Selandia Baru
01:32 Apa itu pekerjaan undertable?
02:00 Cara mendapat pekerjaan yang resmi di Selandia Baru
02:18 Apakah ada batasan bagi wanita berhijab?
02:49 Apakah jurusan harus relevan saat lanjut kuliah di Selandia Baru?
03:05 Bisa ganti jurusan kuliah di Selandia Baru
03:32 Adanya agen Indonesia yang mayoritas penipuan
04:18 Apakah biaya berangkat ditanggung tidak oleh perusahaan?
04:47 Apakah ada batasan usia untuk kerja di Selandia Baru?
05:40 Hanya pendidikan SMA namun punya pengalaman, apakah bisa kerja di Selandia Baru?
05:49 Budaya melamar pekerjaan d iIndonesia vs Selandia Baru
07:01 Pengalaman kerja yang lama perlu di tulis dalam CV
08:23 Apakah ada aturan untuk ke Selandia Baru saat ini?
08:59 Minimal uang yang perlu dibawa untuk berangkat ke Selandia Baru
10:07 Rekomendasi bank yang digunakan di Selandia Baru
10:32 Cara buka rekening baru dengan RealMe
11:19 Cara kirim uang ke Indonesia dengan Wise
12:24 Apakah ada grup orang Indonesia yang tinggal di Selandia Baru?
12:44 Pentingnya letter of acceptance untuk apply student visa
12:54 Apa itu letter of acceptance?
13:14 Cara cek perkembangan visa yang telah dibuat
13:38 Apa itu client number?
15:10 Cara mendapatkan letter of acceptance
15:25 Cara apply berbagai visa Selandia Baru
16:05 Apa itu case officer?
17:15 Ada dua cara untuk membuat visa Selandia Baru
18:54 Apa itu RSE Visa?
19:28 Cara cek apakah RSE Visa berlaku untuk orang Indonesia
21:27 Pekerjaan dengan kategori hospitality berpotensi dapat resident visa
21:41 Apakah visitor visa dapat dikonversikan menjadi student visa?
24:02 Jika mendapat pekerjaan yang disponsor oleh AEWV
24:43 Apakah selesai kursus di Selandia Baru bisa mendapat open work visa?
25:13 Apa itu Open Work Visa?
26:05 Cara apply resident visa
26:53 Closing
Gimana nih menurut kalian tanya jawab tentang Selandia Baru ini? Jika kalian ada pertanyaan bisa tulis di kolom komentar ya guys!
Cara kirim uang ke Indonesia dengan Wise:

You’ve been invited to Wise – Join and get a discount.
Banks sting you with hidden charges when you send or spend money internationally. But that’s yesterday’s problem. Say hello to Wise – the clever new way to move your money.

Cara cek perkembangan visa yang telah dibuat:

Cara membuat visa Selandia Baru:
- Melalui jalur online via langsung Imigrasi Selandia Baru https://www.immigration.govt.nz/new-zealand-visas
- Melalui paper-based via VFS Global Indonesia https://visa.vfsglobal.com/idn/id/nzl
Info Seputar Open Work Visa:

Jika kalian suka video ini, jangan lupa like, comment, subscribe (berlangganan), dan share video ini ke temen-temen kalian semua ya, karena semua dukungan kalian itu mendorong kita untuk terus bikin video dan berkarya di YouTube.
Cheers & God bless you all
The Saputras