Liburan di Indonesia kali ini The Saputras pergi ke Tawangmangu bersama keluarga besar. Tawangmangu sendiri merupakan salah satu tempat wisata Surakarta yang cukup terkenal dan wajib untuk dikunjungi, salah satunya yaitu menaiki kuda.

Sebelum ke Tawangmangu, The Saputras pergi ke tempat makan terlebih dulu di Ayam Kampung Goreng Mbah Karto Tembel 3. Tempat makan ini berlokasi di Kabupaten Karanganyar dan cukup terkenal. Bahkan Presiden RI yaitu Bapak Joko Widodo pun pernah makan disini nih guys. Suasana tempat makan ini masih asli dengan gaya tempo dulu dan dengan suasana pedesaan. Berbagai makanan dipesan oleh The Saputras seperti ayam, rempelo ati, dan lain-lain.

Andy cobain makan ayam kampung pesanannya dan review dari Andy enak nih guys, rasa ayamnya yang original ditambah dengan bumbu blondo menambah kenikmatan ayam tersebut. Setelah perjalanan menuju Tawangmangu, akhirnya sampai juga dan The Saputras mampir ke tempat makan lagi yaitu Nasi Pecel dan Ketan Bu Dirah dengan menu utama yaitu pecel dan ketan bubuk. Selain itu, The Saputras juga cobain beli sate kelinci. Jayden dan Jensen pun juga cobain makan sate kelinci, bahkan Jensen sepertinya suka banget sama sate kelinci nih guys. Tekstur dari daging kelinci sendiri lebih lembut daripada sate ayam.

Selanjutnya Andy, Jayden, dan Jensen cobain naik kuda. Jayden naik kuda putih, sedangkan Andy dan Jensen naik kuda coklat. Naik kuda sambil menikmati pemandangan alam merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib dicobain. Jensen pun berani memegang kudanya. Setelah selesai naik kuda, Thirza beli dan mengupas sendiri buah mangga. Buah mangga yang dibeli oleh Thirza sangat manis. Selain itu, Andy dan Thirza juga cobain makan buah durian.

Penasaran bagaimana liburan The Saputras di Tawangmangu? Tonton sampai habis ya!

00:00 Intro
00:38 Makan di Ayam Kampung Goreng Mbah Karto Tembel 3
00:54 Suasana tempat makan
01:08 Berbagai jenis makanan yang dipesan
01:43 Andy cobain ayam kampung goreng
02:45 Sampai di Tawangmangu
02:52 Mampir cobain Nasi Pecel dan Ketan Bu Dirah
03:36 Andy cobain ketan bubuk juruh
04:19 Thirza juga cobain ketan bubuk juruh
04:30 Thirza beli sate kelinci
04:51 Andy belajar mengipas sate
05:59 Thirza dan Jayden cobain makan sate kelinci
06:35 Jensen mau makan sate kelinci
07:05 Andy juga cobain sate kelinci
07:30 Beli sambel pecel
08:21 Jayden naik kuda sendiri
08:32 Andy dan Jensen naik kuda
09:28 Tempat makan kuda
10:17 Kuda Jayden tiba-tiba mengeluarkan kotoran
10:59 Kuda kembali ke titik berangkat
11:35 Jensen coba pegang kuda
11:45 Thirza beli dan kupas mangga sendiri
12:48 Andy dan Thirza cobain buah durian
13:23 Jayden dan Jensen asyik main bersama
13:45 Justin ikut main perosotan
13:56 Jensen ikut Andy main ayunan

Gimana nih menurut kalian tentang liburan The Saputras di Tawangmangu? Jika kalian ada pertanyaan bisa tulis di kolom komentar ya guys!

Alamat Tempat Makan The Saputras :
Ayam Kampung Goreng Mbah Karto Tembel 3
Jl. Lawu, Ngarjosari, Popongan, Kec. Karanganyar, Kabupaten Karanganyar

Jika kalian suka video ini, jangan lupa like, comment, subscribe (berlangganan), dan share video ini ke temen-temen kalian semua ya, karena semua dukungan kalian itu mendorong kita untuk terus bikin video dan berkarya di YouTube.

Cheers & God bless you all
The Saputras
 
 Short URL:
Back
Top