Dalam video kali ini, melanjutkan dari video part 1 pertemuan Andy dan orang-orang Indonesia yang memutuskan sekolah dan tinggal di Selandia Baru, kali ini akan membahas lebih dalam tentang perjalanan mereka mengurus visa serta pesan kesan dari mereka.

Sebelum memutuskan untuk sekolah dan menetap di negara baru, tentu kita harus mengetahui apa saja yang perlu dipersiapkan, salah satunya yaitu visa. Jason dan Mellisa memiliki cerita sendiri bagaimana perjalanan mereka dalam membuat visa Selandia Baru. Tidak selalu berjalan mulus, Jason pun mengalami kendala dalam proses pengurusan visa tersebut karena dari pihak kampus, tempat Jason akan melanjutkan kuliah S3, mengharuskan Jason untuk segera apply student visa secepatnya. Jason dan Mellisa pun memutuskan untuk segera membuat student visa dengan asumsi visa baru akan keluar pada bulan Januari 2023 karena Jason dan Mellisa pun membutuhkan waktu untuk persiapan pindah ke Selandia Baru.

Namun ternyata visa keluar hanya dalam waktu 2 minggu dan hal ini membuat adanya sedikit masalah bagi Jason dan Mellisa. Akhirnya mereka pun memutuskan mencari solusi ke immigration lawyer di Indonesia dan masalah visa beres karena visa dapat diubah menjadi sesuai yang Jason harapkan. Untuk kalian yang punya pasangan dan hendak apply visa, sebaiknya apply visa bersama pasangan kalian sekaligus dan pastikan sudah termasuk di group application sehingga visa akan keluar secara bersamaan.

Untuk biaya kuliah di Selandia Baru cukup berbeda antara S2 dan S3. Untuk S2 yaitu sekitar NZD $39,000 per tahun, sedangkan untuk S3 lebih murah hanya sekitar NZD $6,000 – NZD $7,000 karena mendapat subsidi juga dari pemerintah Selandia Baru. Jika kalian membutuhkan agen saat ingin sekolah maupun pindah ke Selandia Baru, kalian bisa mencoba agen pilihan dari Ridwan yaitu Inzela karena agen ini terpercaya dan bisa membantu kalian dalam mengurus visa. Pastikan juga dalam memilih agen tersebut harus terdaftar di website kampus yang kalian inginkan sehingga menghindari adanya agen palsu.

Para narasumber pun memberikan tips dan pesan bagi orang-orang Indonesia yang ingin melanjutkan kuliah maupun menetap di Selandia Baru, bahwa kalian harus memantapkan hati, harus mudah beradaptasi dengan lingkungan baru, dan tidak takut untuk melangkah karena ini merupakan kesempatan besar bagi orang-orang Indonesia untuk ikut membantu membawa nama Indonesia menjadi semakin dikenal oleh warga negara lain.

Penasaran bagaimana kesan dan pesan narasumber tentang Selandia Baru? Tonton sampai habis ya!

00:00 Intro
00:36 Awal mula Jason harus mengurus visa
01:22 Alasan Jason harus apply student visa secepatnya
01:54 Keluarnya visa Jason yang lebih awal
02:14 Menggunakan jasa immigration lawyer
03:10 Solusi yang diberikan oleh immigration lawyer Indonesia
03:29 Biaya untuk apply visa
03:51 Pentingnya group application bagi pasangan
04:17 Biaya kuliah S2 di Selandia Baru
05:09 Agen sekolah pilihan Ridwan
06:00 Tips memilih agen sekolah
06:30 Biaya kuliah S3 di Selandia Baru
07:06 Tantangan kuliah S3 di Selandia Baru
07:24 Sistem kuliah Selandia Baru
09:19 Cerita Ridwan dan Grace dalam mengurus visa
09:25 Keuntungan menggunakan agen yang terpercaya
12:13 Cerita Jason dan Mellisa dalam mengurus visa
13:49 Kesan pesan dari Ridwan dan Grace
15:46 Kesan pesan dari Jason dan Mellisa
19:52 Tips dari Andy jika ingin menetap di Selandia Baru
20:16 Closing

Website Immigration Advisers Authority:

Website agen sekolah:
Indonesia New Zealand Education Liaison Agency

Gimana nih menurut kalian tentang kesan dan pesan narasumber untuk orang-orang Indonesia yang ingin sekolah dan tinggal di Selandia Baru? Jika kalian ada pertanyaan bisa tulis di kolom komentar ya guys!

Jika kalian suka video ini, jangan lupa like, comment, subscribe (berlangganan), dan share video ini ke temen-temen kalian semua ya, karena semua dukungan kalian itu mendorong kita untuk terus bikin video dan berkarya di YouTube.

Cheers & God bless you all
The Saputras
 
 Short URL:
Back
Top